Friday, 28 August 2020

Adopsi Hutan Demi Keanekaragaman Hayati

Manusia hidup tak hanya sendiri di dunia ini, tetapi juga dengan makhluk hidup lain yaitu hewan dan tumbuhan. Keberadaan hewan dan tumbuhan pada dasarnya bermanfaat untuk keberlangsungan hidup manusia. Bayangkan jika di dunia ini sudah tidak ada hewan dan tumbuhan, bagaimana lagi manusia bisa memperoleh sumber daya alam untuk bahan pangan? Sayangnya, keserakahan kita membuat bumi ini perlahan kehilangan keanekaragaman hayatinya. 

foto: pixabay

 

Thursday, 27 August 2020

5 Fakta dan Merek Menstrual Cup yang Perlu Kamu Ketahui

Ketika menstruasi tiba biasanya wanita akan menggunakan pembalut (pads) atau tampon Namun, saat ini ada produk lainnya yang bisa digunakan. Produk tersebut dikenal dengan nama menstrual cup yang berfungsi untuk menampung darah menstruasi saja, bukan untuk menyerapnya.

 


 

Friday, 24 July 2020

Sedekah Daging bersama Dompet Dhuafa

Assalamualaikum. Hai, Mom, alhamdulillah di tengah pandemi corona ini kita masih diberikan kesehatan dan insya allah akan merayakan Idul Adha. Apa yang pertama terbayang menjelang Idul Adha? Mama-mama pasti memikirkan mau masak daging sapi atau kambing seperti apa? Apakah gulai, rendang, sate, atau semur? Hidangan Idul Adha itu salah satu hal membahagiakan kita, kan?


Monday, 6 July 2020

Tantangan Mendidik Anak di Rumah

Tahun 2020 ini adalah tahun yang menantang para ibu untuk mendidik anak di rumah. Bukan berarti ibu-ibu tidak pernah mendidik anaknya lho. Setiap ibu adalah madrasah pertama untuk anak-anaknya. Terutama ketika mereka baru lahir sampai usia balita. Lalu, ibu berbagi tugas dengan para guru di sekolah sejak anak-anak masuk PAUD. Sebab, tidak semua materi pelajaran dikuasai oleh seorang ibu. Ulama-ulama besar di zamannya juga pernah belajar kepada banyak guru, contohnya Imam Syafii.


Friday, 12 June 2020

Jalan-jalan ke Pantai Ancol bersama Nenek

Hai, hai.... sudah lama saya mau menuliskan cerita ini sekaligus mengenang masa sebelum pandemi. Bagaimana kabarnya Pantai Ancol sekarang ya? Sudah hampir 3 bulan ditutup untuk menghindari penyebaran virus corona. Meskipun virus corona belum juga hilang, kabarnya tempat wisata akan dibuka kembali. Kangen sih jalan-jalan lagi, tapi saya sekeluarga pilih menahan diri sampai kasus positif menjadi nol. Jadi, sekarang menulis pengalaman jalan-jalan ke Pantai Ancol bersama Nenek saja ya yang dilakukan di akhir tahun 2019 setelah saya pulang dari Bali.


Thursday, 11 June 2020

Cara Memasak Daging Sapi Lada Hitam

Assalamualaikum. Selama pandemi virus corona, saya jadi lebih sering memasak nih dan rencananya bertahap akan saya bagikan resepnya di sini. Saya nggak ahli banget sih, masih dalam tahap belajar. Nah, salah satu masakan yang berhasil saya masak adalah daging sapi lada hitam. 


Monday, 18 May 2020

Cara Mendapatkan Uang dari Kisah Keseharian Ibu Rumah Tangga

Assalamualaikum. Halo Bu Ibu, sudah tinggal beberapa hari lagi menjelang lebaran dan kita masih dihantui oleh wabah virus corona. Bagaimana kabarnya selama di rumah saja? Sudah bosan? Tidak punya penghasilan? Alhamdulillah, kalau saya sudah terbiasa di rumah saja dan mencari uang dari rumah. Bahkan, dengan hanya menulis kisah keseharian ibu rumah tangga, saya bisa mendapatkan uang lho. Nah, di sini saya akan menuliskan cara mendapatkan uang dari kisah keseharian ibu rumah tangga sebagai salah satu cara mendapatkan uang dari internet