“Anakmu
diimunisasi, gak?”
Pertanyaan dari
seorang sahabat saya itu langsung membuat saya terheran-heran. Sekalipun terpisah
jarak, kami masih berhubungan melalui telepon, apalagi memakai operator seluler
yang sama sehingga tarif teleponnya sangat murah. Kebetulan kami sama-sama baru
melahirkan. Bedanya, saya melahirkan anak kedua, dia melahirkan anak pertama. Itu
karena saya menikah setahun lebih dulu dari dia.